Adobe Photoshop adalah software pengolah gambar yang paling
populer di dunia. Jika Anda mensurvey, kemungkinan hanya 1 dari 10
komputer/laptop yang tidak terinstal Photoshop.
Dari waktu ke waktu, pembaruan software ini terus dilakukan baik dari
segi performa maupun fitur-fitur canggih yang terus ditambahkan
agar semakin memudahkan para pengguna. Nah berikut ini beberapa tips
dan trik maupun menemukan hal yang tersembunyi dari Photoshop. Tips dan
Trik Photoshop ini bisa Anda terapkan pada versi CS dan CC. Selamat
Mencoba.
(klik gambar untuk membersarkan)
1. Membuat Foto Hitam Putih dengan Channel Mixer
Banyak cara membuat foto berwarna menjadi hitam putih dengan
Photoshop. Tapi jika Anda ingin membuat foto hitam putih yang lebih
dramatis,
Channel Mixer bisa menjadi salah satu pilihan. Caranya klik:
Layer>New Adjustment Layer>Channel Mixer atau bisa langsung diakses pada tombol adjustment layer di panel Layer. Setelah terbuka, centang
Monochrome
pada dialog box tersebut. Ada channel Red, Green, Blue yang bisa Anda
geser ke kanan dan kiri sampe menemukan kontras terbaik sesuai selera.
2. Cara Cepat Memutihkan Gigi